English (US) EN Indonesia (INA) ID

Diskusi Publik Medical Tourism Kota Surakarta

Diskusi Publik Medical Tourism Kota Surakarta

Diskusi Publik Medical Tourism Kota Surakarta

Surakarta, 8 Oktober 2024 – Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Surakarta telah menyelenggarakan Diskusi Publik Medical Tourism di Solia Zigna Hotel Solo. Medical tourism atau wisata medis semakin populer di kalangan pasien internasional, termasuk dari negara-negara tetangga dan lebih jauh. Indonesia, dengan keunggulan dalam layanan kesehatan dan keindahan alamnya, menjadi salah satu tujuan utama.

Menghadirkan narasumber dr. Diana Eleonora, MKM selaku Kepala Marketing RST Slamet Riyadi , Ns. Ahmad Rizai,S.Kep.MARS selaku Direktur Layanan Operasional RSO Soeharso dan dr.Muhammad Eko Irawanto, Sp.KK (k), FINSDV,FAADV selaku Ketua Health Tourism RSUD Dr. Moewardi Surakarta. Mengangkat tema bahasan layanan unggulan Rumah Sakit yang ada di Surakarta dan sekitarnya serta berkolaborasi dengan stakeholder pariwisata ditargetkan dapat meluncurkan paket medical tourism dan dipromosikan secara masif melalui berbagai media.

Dengan meningkatnya kesadaran akan kesehatan dan keinginan untuk mendapatkan perawatan berkualitas, medical tourism di Indonesia diperkirakan akan terus tumbuh, memberikan manfaat ekonomi yang signifikan bagi negara serta peluang ceruk pasar medical tourism diharapkan dapat berkembang  dan menarik bagi pangsa pasar khusus sehingga dapat meningkatkan kunjungan wisata di Surakarta.

 

Tag Cloud :

Search blog :

Category :

Related Content :

(Saturday, 9/11/2019) Thousands of residents amidst the scorching sun enthusiastically watched and snatched gunungan (cone-shaped offerings)  Grebeg Maulud Wawu 1953, which was the culmination of Sekaten celebration. Two pairs of&nb...

(Sunday, 24 November 2019) The Surakarta City Tourism Office held the 5th Creative Collaboration in front of the Surakarta Mayor’s official residence (Loji Gandrung) with the theme “Semerbak Wangi di Slamet Riyadi Solo”, the event o...